Monday, May 6, 2013

Tiramisu (Halal is a Must ^_^)


Tiramisu oh tiramisu, ada nggak sih yang nggak pernah dengar kata tiramisu? Kalau mencobanya, wajar kalau ada yang belum, tapi mendengarnya? Hmm…





Tiramisu ini adalah salah satu dessert alias pencuci mulut yang popular. Dessert ini berasal dari Italia. Kayaknya segala yang pakai keju asalnya dari sono, ya? Tiramisu ini adalah gabungan dari keju dan kopi. Kalau kopi dan susu digabung, jadilah dia latte jika kandungan susunya lebih dan cappucino jika kandungan susunya kurang. Sedangkan kopi dan coklat, namanya mocca. Itu setau saya, lho. Hehe. Nah, yang saya baru tahu setelah menjadi food blogger ini, ternyata keju yang digunakan untuk membuat tiramisu bukan sembarang keju. Keju mascarpone, namanya. Woalaaah… cari di mana lagi tu keju? Eh, ternyata Alhamdulillah, di Foodmart Basko Grand Mall Padang ada, tapi eits… harganya selangit. Innalillah.

Selain kejunya yang khas, rhum yang digunakan untuk dessert ini juga khas. Kahlua namanya. Mbak Eeyand dan juga saya, tentu saja dan sudah pasti, tidak akan menggunakan kahlua tersebut. Jangankan kahlua, rhum saja yang banyak beredar di TBK tidak akan pernah saya pake. Kenapa? Aduuuhhh… udah jelaslah ya, SEGALA SESUATU YANG MENGANDUNG ALCOHOL WALAU OBAT BATUK SEKALIPUN HARAM UNTUK DIKONSUMSI UMAT MUSLIM. (lho, kok jadi sewot? :D). Oia, berarti ntar klo beli tiramisu yang udah jadi, perlu diliat dulu ada atau enggak sertifikat halal restonya. Ya, toh? (Upss...ternyata info yang saya tulis tentang kahlua di sini salah. Info yang benarnya sudah ditulis mbak Pepy di kolom komentar. Thanks sudah meluruskan kebengkokan info saya, mbak... #kecup)

Well, Tiramisu ini termasuk resep yang sudah saya targetkan untuk dieksekusi di tahun 2013 ini. Berhubung kehidupan saya untuk bulan-bulan ke depan belum jelas dan didukung dengan keberadaan keju mascarpone di Foodmart Basko, maka inilah saat yang tepat untuk merealisasikan target tersebut. Jiaaahaha…


Resepnya saya ambil dari blog salah satu guru dunia maya saya, mbak Eeyand. ^_^. Syukran jazakillah atas resepnya, mbak… Semoga mbak makin rajin update blognya biar saya bisa sering-sering nyontek. Ihihihi. Eniwei, resep mbak Eeyand saya coret-coret dikit karna kekurangan bahan. Afwan ya, mbak… :-)






Tiramisu
By: Dan Azed (Source : Mbak Yulyan Parwati)

Bahan:

75 gr sponge finger, potong-potong
(saya pake lady finger, resep menyusul, insyaAllah) betewe, sponge finger sama lady finger ini sama nggak sih? Hehehe #tutupmukapakeplastiksegitiga


Bahan larutan kopi : aduk rata

2 sdt kopi instant
1 sdm gula pasir
100 ml air mendidih


Bahan krim keju :

2 kuning telur
15 gr gula pasir halus
300 gr keju mascarpone
(saya: 250 gr keju mascarpone dan 50 gr whip cream)
1/2 sdt pasta tiramisu
(skip..skip..skip… :D)


2 putih telur
1/8 sdt garam
35 gr gula pasir halus


Bahan taburan :

10 gr coklat bubuk

Cara:


1.  Krim keju : kocok kuning telur dan gula pasir sambil direndam dalam mangkuk berisi air panas sampai gula larut. Angkat dari rendaman dan kocok lagi sampai kental, sisihkan.

2. Kocok keju marcarpone (dan pasta tiramisu) asal rata. Masukkan kocokan kuning telur. Kocok rata, sisihkan.

3. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil dikocok sampai mengembang.

4. Masukkan sedikit-sedikit ke kocokan keju sambil dikocok perlahan. Masukkan ke dalam kantong plastik segitiga.

5. celup lady finger (sponge finger) dalam larutan kopi.

6. Tata didasar gelas kecil. Semprotkan krim keju. Tutup lagi denganlady finger (sponge finger) yang sudah dicelup campuran kopi. Tutup lagi atasnya dengan krim keju.

7. Ayakkan coklat bubuk di atasnya, sajikan dingin.



        Masya Allah... ternyata memang nikmat sungguh. :)

7 comments:

  1. Btw rum dengan kahlua itu beda tp sama2 jenis alkohol emang :)
    Rum itu hasil distilasi dari limbah produksi tebu seperti molases.
    Kahlua itu jenis liquor kopi Mexico.

    Tapi resep asli Italia itu pk marsala wine bukan kahlua. Kahlua dipake org2 North America krn ini jenis liquor coffee yang lebih umum dijual dibanding marsala wine. Penggunaan ini bisa dihilangkan dengan cara kombinasi kopi dan coklat yg kuat.

    ReplyDelete
    Replies
    1. ehehe, beda ya, mbak? :D
      terima kasih sudah ngasih info baru, mbak. Ntar2 klo bikin masakan atau cake luar negeri kayaknya mesti nanya mbak Pepy dulu nih. Boleh ya, mbak? :)

      Delete
    2. Uppss ada lagi pakem tiramisu hrs pk mascarpone. Kalo pk cream cheese mah tiramisu abal2 ala org Amrik

      Delete
    3. hahaha, untung saya bikin pake mascarpone ya, mbak... :)
      pas baca kemasan mascarponenya memang ada tulisan, "No Tiramisu without mascarpone" gitu, mbak... :D

      Delete
    4. Haloo mba, berarti mascarpone halal ya? Aman untuk dikonsumsi kaum muslim? Kebetulan saya juga mau bikin tiramisu..

      Delete
    5. Haloo mba, berarti mascarpone halal ya? Aman untuk dikonsumsi kaum muslim? Kebetulan saya juga mau bikin tiramisu..

      Delete
  2. Mba, lady finger yg halal merek apa ya?

    ReplyDelete