Setiap kali
bikin kue, Papa sering nggak kebagian. Kue yang sering dibikin kan hampir
selalu pakai coklat, nah Papa yang old school banget jangankan suka, malah
muntah kalau makan coklat. Gitu sih kata beliau. ^_^. Selain itu, kalau bikin
pizza, Papa suka yang bagian tepinya aja, yang nggak tersentuh sama keju dan
saus sambal. Tuh kan, old school banget Papa saya… Nah, sebagai anak yang baik
dan berbakti pada orang tua, dicobalah membuat roti manis. Target konsumen
utamanya adalah Papa yang requestnya roti tanpa isi, tapi tentu saja dengan
adonan yang cukup banyak saya tetap bisa bikin roti manis isi coklat. So, ini
dia, berbagai bentuk roti manis hasil karya Dan Azed di Dapur Azed Culinary.
Oia,
soal bentuknya, lumayan pusing juga karena udah lama banget nggak baca-baca
step pengkreasian bentuk roti. Jadi yang bisa terpikir ya itu-itu aja. Padahal
dulu waktu SMA kelas 1 pernah bikin roti bentuk macam-macam untuk tugas Biologi
atau Kimia kalau nggak salah. Tapi apa daya, udah lama, udah lupa deh.
Resep
roti manis ini saya ambil dari Dapurnya Mbak Daniar. Terima kasih banyak
resepnya, mbak…
ROTI MANIS
Inspirasi Usaha Boga 2 seri masak Femina
Bahan :
500 gr terigu cakra
7 gr ragi instant
100 gr gula pasir
150 ml susu cair
4 kuning telur
1 sdt garam
120 gr butter
Cara Membuat :
1. Campur terigu, ragi, gula pasir, susu cair, telur aduk rata & uleni sampai kalis
2. Masukkan butter dan garam uleni lagi samapai kalis, bulatkan adonan, taruh dalam mangkuk, tutup dengan serbet, diamkan 30 menit, potong2 sesuai kebutuhan, diamkan 10 menit, bulatkan/bentuk, diamkan 45 menit
3. Panaskan oven di suhu 200*C, oven selama 20 menit
Bahan Polesan :
Butter, gula halus, susu kental manis, aduk rata, siap digunakan.
Inspirasi Usaha Boga 2 seri masak Femina
Bahan :
500 gr terigu cakra
7 gr ragi instant
100 gr gula pasir
150 ml susu cair
4 kuning telur
1 sdt garam
120 gr butter
Cara Membuat :
1. Campur terigu, ragi, gula pasir, susu cair, telur aduk rata & uleni sampai kalis
2. Masukkan butter dan garam uleni lagi samapai kalis, bulatkan adonan, taruh dalam mangkuk, tutup dengan serbet, diamkan 30 menit, potong2 sesuai kebutuhan, diamkan 10 menit, bulatkan/bentuk, diamkan 45 menit
3. Panaskan oven di suhu 200*C, oven selama 20 menit
Bahan Polesan :
Butter, gula halus, susu kental manis, aduk rata, siap digunakan.
No comments:
Post a Comment